23 December 2012

Numerology = Musrik ?

Al Qur'an, Kitab Ilmu Yang Sangat Tinggi


What? Musrik? Ha ha ha itulah kalau seseorang dilandasi oleh pemikiran yang pendek. Sesuatu yang tidak kita tahu kemudian menjadi tahu adalah kemajuan.

Dari manusia yang hanya memakai daun untuk menutupi tubuh kemudian berkembang dengan memakai baju dari kain, itu adalah kemajuan.

Dari manusia yang hanya bisa berjalan kaki, kemudian naik sepeda, naik mobil, naik pesawat, itu adalah kemajuan.

Dari manusia yang hanya bisa berburu babi, kemudian bisa beternak, itu adalah kemajuan.

Dari manusia yang tidak tahu membaca kemudian menjadi tahu membaca, itu adalah kemajuan.

Dari manusia yang tidak tahu angka kemudian menjadi tahu angka, itu adalah kemajuan.

Dari manusia yang tidak mengerti soal angka kemudian menjadi tahu tentang angka, itu adalah kemajuan.

Apa yang dilakukan disini bukan ilmu "gothak gathuk matuk", menghubung-hubungkan kemudian cocok. Semua yang dilakukan IW berdasar atas kata LOGY, ilmu. Jadi analisa disini bukan meramal, tetapi analisa yang berbasis keilmuan, sain.

Kalau ada yang berpendapat soal musrik, itu SALAH BESAR!

Al Qur'an itu adalah kitab yang diturunkan Allah SWT agar manusia melakukan ekplorasi terhadap alam semesta yang diciptakan oleh Allah SWT.

Al Qur'an bukan cuma menjadi 5M yaitu membaca, mendengarkan, menghapal, mempelajari dan mengamalkan Al Qur’an.

Itu adalah pikiran yang pendek.

Bagaimana Al Qur'an melukiskan Nabi Muhammad SAW terbang dengan Bouroq untuk menemui Allah SWT, menembus 7 langit, melihat surga dan neraka.

Kalau pelukisan itu hanya diterjemahkan dengan akal yang pendek, umat Islam hanya meneriakkan: "Allahu Akbar, itu mujizat, hanya Muhammad yang bisa melakukannya"!

Tetapi bagaimana dengan orang KAFIR yang mengerti maksud Al Qur'an itu. Mereka akan berkata: "Kalau Muhammad bisa terbang menembus 7 langit, melihat surga dan neraka serta menemui Allah, berarti kita, manusia harusnya bisa membuat pesawat ulang alik, bisa membuat satelit, bisa mengirim teleskop Huble ke ruang angkasa, tetapi bagaimana caranya?".

Orang kafir kemudian melakukan pemikiran-pemikiran supaya dapat mewujudkan keinginannya itu. Mereka melakukan ekplorasi di alam semesta dengan ilmu pengetahuan yang dimaksud di dalam Al Qur'an itu.

Al Qur'an itu mengandung pesan dan pemikiran yang SANGAT TINGGI, dan itu hanya diperuntukkan bagi mereka yang punya OTAK yang KUAT. Kalau nggak kuat jangan belajar Al Qu'an!

Jadi kalau tidak ada kemajuan pada OTAK manusia, manusia itu tak ubahnya seperti MO... MO... MO... MONYET!

Referensikan Blog Ini dengan nama domain : www.kisahhidupiw.blogspot.com