IW makan siang pakai Nasi dan Bothok Tempe. Tetap NIKMAT aja tuh... |
Menurut IW, mau kita KAYA atau MISKIN, semua dihadapkan dengan PERSOALAN. Kalau kita KAYA, ada saja persoalan BESAR yang dihadapi. Contoh : HATTA RAJASA. Seorang Menteri, BESAN dari SBY, KAYA, nyaris TIDAK akan pernah kehabisan UANG.
Nyatanya, HATTA RAJASA harus berhadapan dengan persoalan BESAR. Anak bungsunya harus berhadapan dengan HUKUM karena anak bungsu HATTA RAJASA telah membunuh 2 orang manusia ketika berkendara di jalan TOL di Jakarta. Apakah itu nyaman bagi HATTA RAJASA?
Lain lagi dengan orang KAYA, ada orang MISKIN. Sebut saja IW, dulu pernah menikmati hidup. Gaji cukup dan mungkin berlebih. Sekarang, IW menjadi miskin. Banyak kebutuhan hidup yang tidak terpenuhi.
Untuk makan saja, setiap hari, IW bergelut dengan RAMAI atau SEPI. Kalau lagi ramai, IW mungkin bisa makan lebih baik daripada kalau sepi pembeli.
Nasi dan lauk tempe, cukuplah untuk mengganjal perut yang tidak pernah bisa diajak kompromi.
Jadi kalau kita KAYA atau MISKIN, semuanya harus berhadapan dengan PERSOALAN HIDUP, hanya bagaimana kita menyikapi persoalan hidup itu.
Mau dibuat gampang bisa, mau dipersulit juga bisa.
Referensikan Blog Ini dengan nama domain : www.kisahhidupiw.blogspot.com